SorotUpdate.com, Kerinci – Bupati Monadi bertindak sebagai Inspektur Upacara pada (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia ke 80 tahun 2025. Seluruh agenda kegiatan dipusatkan di Komplek Perkantoran Bupati Kerinci, Bukit Tengah minggu (17 /8/2025)
Beragam kegiatan turut mewarnai rangkaian peringatan HUT RI kali ini, di antaranya Turnamen Badminton Bupati Cup serta Lomba Olahraga Tradisional antar Organisasi Perangkat Daerah (OPD) diikuti oleh DPRD, BUMN, Forum Kapus dan Forum Kades yang disambut antusias peserta.
Puncak acara ditandai dengan Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih dan Detik-detik Proklamasi pada 17 Agustus 2025, yang kemudian dilanjutkan dengan Upacara Penurunan Bendera Merah Putih pada sore harinya. Kedua prosesi sakral tersebut berjalan khidmat dan dihadiri oleh jajaran Forkopimda, pejabat daerah, tokoh masyarakat, serta ribuan warga Kerinci.
Selain itu, Pemkab Kerinci juga menggelar Malam Resepsi Kenegaraan di pelataran parkir Kantor Bupati dengan konsep ruang terbuka, menghadirkan suasana penuh kebersamaan antara pemerintah dan masyarakat.
Bupati Kerinci, Monadi, menyampaikan apresiasi yang tinggi atas kerja keras panitia dari seluruh OPD yang telah mempersiapkan kegiatan dengan baik, serta dukungan penuh dari masyarakat yang ikut berpartisipasi menyemarakkan rangkaian HUT RI. Bupati juga memberikan penghargaan khusus kepada jajaran TNI-Polri yang telah menjaga keamanan dan ketertiban, sehingga seluruh acara berlangsung aman, tertib, dan lancar.
“Kesuksesan rangkaian HUT RI ke-80 ini adalah hasil kebersamaan, kerja keras, dan semangat gotong royong kita semua. Terima kasih kepada panitia, masyarakat, serta TNI-Polri yang telah berkontribusi luar biasa,” ungkap Bupati Monadi
Dengan semangat persatuan, Pemkab Kerinci berharap momentum peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-80 ini semakin memperkuat tekad seluruh elemen masyarakat untuk membangun Kerinci yang lebih maju dan sejahtera. (Adv)
![]()
