SorotUpdate.com, KERINCI -Sekda Asraf dampingi Kunjungan kerja Pj. Gubernur Jambi Ibuk Dr. Hari Nur Cahya Murni beserta rombongan ke Danau Kaco Kabupaten Kerinci, Minggu (9/5/2021).
Dalam keadaan puasa Sekda Asraf, Pj Gubernur Jambi dan rombongan tetap semangat untuk kunjungi salah satu destinasi wisata kerinci Danau kaco.
“Alhamdulillah, kami dan buk gubernur meskipun dalam keadaan puasa untuk mencapai keindahan alam yang luar biasa dengan berjalan kaki dari jam 07.00 wib, hingga sampai di danau kaco jam 10.30 WIB, rasa lelah terbayar sudah saat melihat keindahan jernihnya air dan sejuknya udara di sekitar danau kaco,”Ujar Sekda Asraf.
Sementara itu, Senada dengan Sekda Asraf, PJ Gubernur Jambi,Sri Nurcahya Murni yang juga Dirjen Pengembangan Daerah Kemendagri, menyampaikan, keindahan alam di Kabupaten Kerinci tiada tandingannya seperti salah satunya Danau Kaco ini, meski dalam keadaan puasa dan terjatuh berkali kali, rasa lelah terbayar saat melihat keindahan alam Danau Kaco tersebut.
“Saat menuju danau kaco dalam perjalanan sempat tergelincir berkali-kali, tapi semangat untuk mencapai tujuan (Danau Kaco) tidak pernah pudar, rasa lelah terbayar sudah saat melihat keindahan alam di sekitar Danau Kaco,”kata PJ Gubernur Jambi Sri Nurcahya Murni.
Ditambahkan PJ Gubernur Jambi ini, kami berjanji akan mempromosikan Danau Kaco ke tingkat nasional bahkan internasional.
“Insyaallah, kami akan mempromosikan Danau Kaco ke tingkat Nasional bahkan Internasional,”imbuhnya.
“Dan Semoga destinasi wisata kabupaten Kerinci semakin diminati oleh wisatawan baik lokal maupun mancanegara,”ungkap Pj Gubernur Jambi. (HMS)