SorotUpdate.com, Jakarta – Pemerintah Kota Sungai Penuh dan Badan Kementerian Strategi Kebijakan Dalam Negeri menandatangani Pernyataan Komitmen Penerapan Pusat Jejaring Inovasi Daerah (Puja Indah) Tahun 2023.
Aplikasi Puja Indah bertujuan meningkatkan komitmen pemerintah pusat dan pemerintah daerah dalam rangka mempercepat pelayanan melalui elektronik melalui 15 layanan pemerintahan.
Penandatangan aplikasi Puja Indah dilakukan oleh Sekretaris Daerah Kota Sungai Penuh Alpian, SE.,MM bersama Bupati/Walikota lainnya se Indonesia dengan Kepala BSKDN Kemendagri, Dr. Yusharto Huntoyungo, M.Pd, Rabu (4/10), Hotel Orchardz Industri, Jakarta Pusat,
Sekda, Alpian usai mengikuti rangkaian acara mengatakan Pemkot Sungai Penuh menyambut baik program Aplikasi Puja Indah yang dilaksanakan Kemendagri dalam rangka mempercepat pembangunan daerah serta untuk mewujudkan pelayanan yang bersih dan mudah.
” Insyaallah Aplikasi ini segera diterap Pemkot Sungai Penuh untuk mendorong percepatan pelayanan publik kepada masyarakat,” ungkapnya (adv)